,

Senin, Juni 23, 2008

Pelajaran 2 - KATA BENDA

Kata benda (nominal) adalah kata atau frase yang menunjukan kepada jenis atau nama benda, baik yang bernyawa seperti orang, binatang, dan tumbuhan, maupun benda yang tidak bernyawa seperti benda, tempat, dll. Contoh : محمد = Muhammad, علي = Ali قط = kucing, كلب = anjing مكة = Mekah, عرب = Arab ثقافة = kebudayaan استثمار = Investasi السيوعية = Komunisme رجل = laki-laki, امراءة = perempuan الحق = kebenaran, كتابة = tulisan, قراءة = bacaan dan lain-lain. Seperti yang telah kita pelajari dalam pelajaran 1 tentang kata, dalam proses menerjemahkan, kita akan menemukan kata yang mempunyai arti kamus dan kata yang tidak mempunyai arti kamus. Kata benda yang mempunyai arti kamus di atas misalnya kata كلب , ثقافة , dll, dimana kita harus minimal membuka kamus untuk mengetahui arti atau maknanya. Sebaliknya bagi kata benda seperti محمد , علي , atau مكة , kita tidak perlu membuka kamus untuk mengetahui artinya. Kita hanya cukup memindahkan huruf dan bunyinya dalam tulisan latin. Misalnya kata علي , cukup kita terjemahkan dengan kata ‘Ali’ saja. Bagaimana dengan kata القاهرة atau الإسكندرية. Maka ini merupakan pengecualian. Dimana kata القاهرة atau الإسكندرية tidak langsung diterjemahkan dengan al-qohiroh dan al-iskandariyah, tetapi harus diterjemahkan dengan Kairo (Cairo) dan Alexandria. Dengan banyak berlatih, insya Allah kita bisa menerjemahkan kata-kata benda di atas dengan baik. Kritik dan saran rekan-rekan sangat saya harapkan. Atas perhatiannya saya ucapkan terima kasih.

0 komentar:

Pilih Bahasa

SELAMAT BERGABUNG


pengen dapet duit 10.000 sampai 100.000/ hari?100% gratis !!! klik di sini untuk bergabung !!! MUH.SUPRIYADIE





Image Hosted by ImageShack.us

KATA MUTIARA

KLIK AJA

TINGGALKAN JEJAK MOE

mau dapat barang elektronik gratis 100 % tanpa bayar sepeserpun...???Klik disini